Hukrim

Terduga Pelaku Pembunuhan Guru SMP Ditangkap, Disini Dia Bersembunyi!

51
×

Terduga Pelaku Pembunuhan Guru SMP Ditangkap, Disini Dia Bersembunyi!

Sebarkan artikel ini

MUARA LEMBU | DETAKKita.com Setelah dua hari kabur dan bersembunyi usai melakukan tindakan diduga kekerasan dan pembunuhan terhadap seorang guru salah satu sekolah menengah pertama (SMP) di Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau yang tak lain adalah suaminya sendiri EA (48) berhasil diamankan kepolisian di Muara Lembu, pada Rabu (26/2/2025) pagi.

Dari informasi yang berhasil didapat DETAKKita.com di lapangan, penangkapan terduga pelaku pembunuhan tersebut seorang guru berusia 45 tahun berinisial JW itu berawal di suatu sungai kecil di belakang rumah warga Kelurahan Muara Lembu, pada Rabu pagi.

“Di Muara Lembu jam 9.30 WIB tadi, kabarnya begitu, tapi info pastinya saya juga belum tau yang sebenarnya seperti apa. Tapi yang diduga pelaku sepertinya sudah diamankan kepolisian,” ujar salah seorang yang enggan disebutkan namanya itu kepada DETAKKita.com di Muara Lembu.

Dimana kejadian diduga kekerasan disertai pembunuhan itu terjadi pada Senin, 24 Februari 2025 lalu di rumah kediaman terduga pelaku dan korban pembunuhan tersebut.

Usai dua hari berselang, semenjak terduga pelaku kabur dan menghilang dari rumah yang menjadi lokasi kejadian atau Tempat Kejadian Perkara (TKP), akhirnya berhasil diamankan di Kelurahan Muara Lembu Kecamatan Singingi.

Namun demikian, hingga berita ini diterbitkan DETAKKita.com, belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian, baik Polsek Singingi maupun Polres Kuansing.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *