Scroll untuk baca artikel

PPNI Kuansing Salurkan Bantuan Untuk Perawat dan Masyarakat Terdampak Banjir

×

PPNI Kuansing Salurkan Bantuan Untuk Perawat dan Masyarakat Terdampak Banjir

Sebarkan artikel ini

TELUK KUANTAN | DETAKKita.com Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) menyalurkan bantuan berupa sembako untuk para anggota perawat yang terdampak bencana banjir di sejumlah komisariat PPNI se-Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau.

Dimana bantuan tersebut bersumber dari penggalangan dana yang dilakukan bersama para anggota PPNI se-Kabupaten Kuansing, yang dipimpin langsung oleh Ketua PPNI Kuansing, Ns H Andhi Syamsul SKep, Jum’at (05/01/2024).

Menurut Andhi Syamsul yang juga merupakan Kepala Bidang (Kabid) Pelayanan Kesehatan (Yankes) Dinas Kesehatan Kabupaten Kuansing, ia mengatakan bahwa inilah wujud kekeluargaan sebenarnya yang terdapat di dalam keorganisasian PPNI, yang selalu kompak dan satu komando.

Selain kepada anggota perawat yang tergabung dalam organisasi yang ia pimpin, Andhi Syamsul juga mengatakan, bahwa PPNI Kuansing juga berbagi memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak bencana banjir.

“Alhamdulillah, kita telah menyerahkan bantuan untuk tenaga perawat yang terkena banjir dan masyarakat di beberapa komisariat PPNI di Kuantan Singingi,” ucapnya.

Dikatakan Andhi Syamsul yang juga merupakan inisiasi PSC 119 Kabupaten Kuansing itu, berdasarkan laporan dan pendataan yang dilakukan pihaknya, terdapat sebanyak belasan rumah anggota PPNI yang terdampak bencana banjir di Kabupaten Kuansing.

“Ada 15 rumah perawat yang rumahnya terendam banjir. Berdasarkan laporan masing masing komisariat PPNI di Kuantan Singingi,” ujarnya.

Ketua PPNI Andhi Syamsul yang juga merupakan Koordinator PSHT wilayah Koto Baru itu melanjutkan, setelah ia mendapatkan laporan dari masing-masing komisariat langsung melakukan penggalangan dana untuk membantu para perawat dan juga masyarakat umum.

“Setelah mendapat laporan dari komisariat, kita langsung menggalang dana sesama teman sejawat perawat di Kuantan Singingi dan alhamdulillah kepedulian teman sejawat cukup tinggi sehingga kita bisa berbagi rezeki pada teman sejawat yang terkena dampak banjir saat ini,” jelas pria yang tengah mengenyam pendidikan S2 ilmu hukum kesehatan di Universitas Lancang Kuning (Unilak) Pekanbaru, Riau.

Bapak dua anak itu selaku Ketua PPNI Kuansing mengucapkan terima kasih pada teman-teman sejawat yang telah membantu dan peduli dalam proses penggalangan dana tersebut, sehingga bisa segera disalurkan kepada teman sejawat dan masyarakat terdampak banjir di Kabupaten Kuansing.

“Sebanyak 50 paket sembako berupa beras, mie instan, sarden, gula dan teh telah kita bagikan langsung kepada penerima yang membutuhkan bantuan tersebut. Mudah mudahan ini dapat meringankan beban masyarakat kita yang terdampak,” tutup Andhi Syamsul yang merupakan Bapak PSC 119 Kabupaten Kuansing.*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *