TELUK KUANTAN | DETAKKita.com — Kabar gembira untuk semua warga pecinta sate, untuk masyarakat Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau. Sate Taichan Mama kini telah hadir di ibukota Teluk Kuantan.
Selain Sate Taichan, juga menyediakan Mama BBQ, Mie Jumbo Taichan atau Kala Lok-Lok (All Varian). Kehadiran Sate Taichan Mama ini mengikuti semua trend makanan masa kekinian, untuk semua pecinta kuliner di ibukota Teluk Kuantan.
Wahid Musthofa, sang Owner Sate Mama Taichan demikian menyampaikan terkait usaha baru yang tengah digelutinya tersebut, dengan alamat di Taman Jalur Teluk Kuantan atau lebih tepatnya Tangga Batu Taman Jalur Teluk Kuantan, kepada DETAKKita.com di Teluk Kuatan, Rabu (31/02/2024).
“Kami hadir untuk lidah para pecinta kuliner kekinian. Untuk bagi pecinta kuliner silahkan datang dan kami sudah buka sejak dua pekan lalu, dengan berbagai menu yang tidak akan terlupakan di lidah penikmat Kota Pacu Jalur,” ucap Wahid.
Wahid menambahkan, usaha yang kini tengah dikembangkannya itu, merupakan suatu apresiasi bagi pecinta kuliner yang ada di Kabupaten Kuansing, Riau. Dimana warganya sangat ramah dengan berbagai ragam kuliner, baik itu tradisional maupun yang kekinian.
“Setiap pembelian 50k gratis Mie Jumbo Taichan atau Kala Lok-Lok untuk para pelanggan kami tercinta, dan tak kalah lagi kami juga memberikan promo menakjubkan untuk pembelian semua menu kami, beli 3 bayar 2, promo ini berlaku selama Februari 2024,” ujar Wahid Musthofa.
“Kami buka dari pukul 15.30 WIB hingga menjelang tengah malam, semua varian bisa dinikmati setiap hari. Namun untuk suguhan khusus dan andalan kami, tentunya Sate Taichan Mama sesuai nama usaha kami. Mari mampir, dan berlangganan ditempat kami,” tutup Wahid.*