TELUK KUANTAN — Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Kuansing, Drs H Suhardiman Amby Ak MM menanggapi terkait hebohnya kasus dugaan perbuatan tak senonoh oknum Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Hulu Kuantan, berinisial HW yang diberitakan sejumlah media di Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau.
Dimana pemberitaan sebelumnya, yang diberitakan oleh sejumlah media di Kuansing, pada Jum’at (10/03/2023) kemarin, adanya oknum Sekcam Hulu Kuantan diduga tengah berbuat tidak senonoh didalam sebuah mobil yang tengah terparkir di Parkiran Kantor Camat Hulu Kuantan.
Plt Bupati Kuansing, H Suhardiman Amby menyampaikan kepada DETAKKita.com, Sabtu (11/03/2023) malam, bahwa oknum Sekcam Hulu Kuantan tersebut tengah diproses oleh Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kuansing.
“Sedang diproses di BKPP,” tegas Datuk Panglimo Dalam Suhardiman Amby merespons terkait terjadinya dugaan kasus perilaku tidak senonoh yang dilakukan bawahannya tersebut.
Sebelumnya, masyarakat Hulu Kuantan meminta agar oknum Sekcam yang diduga telah berbuat tidak senonoh itu untuk dinonaktifkan dari jabatan yang kini diemban oknum tersebut.
Jika tidak, pada Senin depan masyarakat bersama ninik mamak sudah bersepakat akan melakukan aksi mendatangi Kantor Camat Hulu Kuantan.*