Bupati Suhardiman Amby Instruksikan Jajaran Bekerja Optimal

×

Bupati Suhardiman Amby Instruksikan Jajaran Bekerja Optimal

Sebarkan artikel ini

BASERAH — Bupati Kuantan Singingi (Kuansing), Drs H Suhardiman Amby Ak MM menginstruksikan jajarannya seperti BPBD dan Satpol PP PKP, serta stakeholder lainnya untuk all out dalam melakukan upaya pencairan korban tenggelam, yang hingga Selasa (31/10/2023) belum ditemukan. 

Datuk Panglimo Dalam Suhardiman Amby, yang ikut dalam upaya pencarian sejak korban dinyatakan hilang, Jum’at (27/10/2023) lalu, menegaskan saat ini Basarnas juga sudah dikerahkan bersama Polri, TNI dan masyarakat menyebutkan, radius pencarian sudah ditambah hingga ke Inuman bahkan ke Cerenti yang berbatasan langsung dengan kabupaten tetangga, yakni Kabupaten Indragiri.

Seperti diketahui pada Jum’at lalu sekitar pukul 16.30 WIB, Nazrah (Korban) berjenis kelamin laki-laki asal  Desa Pulau Panjang Kecamatan Inuman, Umur lebih kurang 14 tahun hanyut dan tenggelam di Sungai Kuantan tepatnya di Desa Pelukahan Kecamatan Kuantan Hilir Seberang (KHS) Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau.

Korban berniat mandi bersama 7 orang temannya, dalam proses mandi tersebut, korban hanyut dan akhirnya tenggelam, sampai saat ini masih dilakukan proses pencarian oleh Satgas Gabungan dan masyarakat.

Adapun personil yang terlibat antara lain BPBD, Satpol PP PKP Kabupaten Kuansing, BASARNAS Provinsi Riau, TNI, POLRI, Perangkat Desa dan masyarakat yang terutama yang berada disepanjang aliran Sungai Kuantan.

Kalaksa BPBD Kuansing, Andrizul SKM MSi yang ikut mendampingi Bupati Suhardiman Amby menjelaskan, Korban masih dalam proses pencarian Hari ke-5, untuk dilanjutkan operasi pencarian di hari ke-6 dengan data operasi masih Nihil.

“Pencarian ini masih akan berlanjut hingga hari berikutnya sesuai instruksi pak Bupati Kuansing Suhardiman Amby,” terang Andrizul.*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *