PEKANBARU | DETAKKita.com — Jemaah Haji (JH) Kelompok Terbang (Kloter) 13 Embarkasi Batam Bandara Hang Nadim (BTH) asal Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) dan Kota Dumai yang terdiri dari dua penerbangan pesawat Lion Air sudah diberangkatkan, Kamis (01/06/2023) pagi ini.
Dimana penerbangan pertama telah take of dari Bandara Sultan Syarif Kasim (SSK) Pekanbaru pada pukul 06. 45 WIB dan telah mendarat di Bandara Hang Nadim Batam.
“Alhamdulillah penerbangan pertama telah mendarat di Bandara Hang Nadim Batam,” ujar Ketua Kloter BTH 13, H Riko Pilihantoni SEI MEI.
Informasi tersebut, disampaikan Ketua Kloter BTH 13, H Riko Pilihantoni dalam update Info Haji Kuansing 1444 H / 2023 M, melalui saluran selluler pribadinya pada Kamis (01/06/2023) sekira pukul 09.00 WIB.
Sementara untuk penerbangan kedua berdasarkan informasi dari maskapai penerbangan ternyata cuaca buruk, hujan sangat Deras dengan jarak pandang 50 Meter, sehingga tidak bisa mendarat di Bandara Hang Nadim Batam dan pesawat Kembali Ke Bandara Sultan Syarif Kasim (SSK) Pekanbaru, Riau.
“Insya Allah, akan diterbangkan kembali dari Pekanbaru pada pukul 10.00 WIB. Semoga cuaca membaik dan kembali bergabung bersama Kloter 13 untuk diberangkatkan menuju Bandara Internasional AMMA Madinah yang direncanakan take of pada pukul 12.45 WIB nanti,” jelasnya.
Sementara itu Kabag Kesra Setda Kuansing, Novrion SSos yang juga merupakan salah seorang Jamaah Haji Kloter 13 asal Kuansing juga membenarkan hal tersebut.
“Alhamdulillah kloter BTH 13 penerbangan kedua sudah mendarat di Bandara Hang Nadim Batam, sekira pukul 10.30 WIB,” jelas Novrion kepada DETAKKita.com menginformasikan, seraya mengakhiri.*