Mantan Kades Dua Periode Tutup Usia, Suhardiman Amby Bertaksyiah Ke Rumah Duka

24
×

Mantan Kades Dua Periode Tutup Usia, Suhardiman Amby Bertaksyiah Ke Rumah Duka

Sebarkan artikel ini

SEBTAH — Ditengah kesibukannya dalam rangka pelaksanaan Musrenbang RKPD Tingkat Kecamatan Tahun 2023, Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Kuansing Drs H Suhardiman Amby Ak MM menyempatkan diri untuk bertaksyiah ke rumah duka Alm Samsul Haidi, pada Kamis (23/02/2023) malam di Rumah Duka Desa Seberang Teratak Air Hitam Kenegerian Teratak Air Hitam Kecamatan Sentajo Raya Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau.

Meski pada acara pemakaman jenazah Alm Samsul Haidi yang merupakan Tokoh Masyarakat Kenegerian Teratak Air Hitam Kecamatan Sentajo Raya (Sentra), Kamis (23/02/2023) siang, Plt Bupati Kuansing Suhardiman Amby belum sempat hadir, namun pada malamnya beliau didampingi Kepala Bagian (Kabag) Umum Setda Kuansing Pebri Mahmud SP MEng serta sejumlah pejabat lainnya menyempatkan diri untuk hadir dan menyampaikan langsung turut berbelasungkawa kepada pihak keluarga.

Orang nomor satu di Kabupaten Kuansing itu, menyampaikan rasa turut berduka yang cukup mendalam, baik secara pribadi maupun atas nama Pemerintah Daerah (Pemda) Kuansing.

Alm Samsul Haidi diketahui adalah sosok Tokoh Masyarakat yang juga merupakan mantan Kepala Desa (Kades) 2 periode Desa Seberang Teratak Air Hitam, yamg semasa hidupnya selalu memikirkan untuk kemajuan Kenegerian Teratak Air Hitam.

Hal itu juga diungkapkan oleh perwakilan Kades se-Kenegerian Teratak Air Hitam, Syahlian sekaligus Tokoh Masyarakat setempat ketika pelepasan jenazah mendiang Samsul Haidi, sebelum dikebumikan di TPU Kenegerian Teratak Air Hitam.

“Kami atas nama yang mewakili para Kepala Desa sekaligus masyarakat se Kenegerian Teratak Air Hitam, turut berduka atas meninggalnya saudara kita Samsul Haidi, dimana semasa hidupnya beliau selalu memikirkan untuk kebaikan Kenegerian Teratak Air Hitam, baik itu dalam hal adat istiadat maupun bidang lainnya. Sangat banyak jasa beliau untuk kemajuan Kenegerian Teratak Air Hitam ini, insya Allah apa yang telah beliau perjuangkan semasa hidupnya akan kami lanjutkan nantinya,” ungkap Syahlian.

Sementara itu, Datuk Panglimo Dalam Suhardiman Amby menyampaikan permohonan maaf yang belum sempat hadir diacara pemakaman mendiang Samsul Haidi atau yang biasa disapa Edi alias Kudi, yang juga merupakan ayah kandung dari Rihandro Haidi alias Rehan, dimana sehari-hari bertugas sebagai Juru Foto Bupati Kuansing.

“Saya atas nama pribadi maupun Pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi menyampaikan rasa turut berduka yang mendalam, semoga amal ibadah almarhum semasa hidup diterima Allah SWT, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan. Karena setiap makhluk yang hidup merupakan ciptaan Allah SWT, dan akan kembali kepada Allah SWT,” ucap Suhardiman Amby.*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *