TELUK KUANTAN — Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Kuantan Singingi (Kuansing) Drs H Suhardiman Amby Ak MM berkomitmen mewujudkan Kuansing swasembada pangan, dimana hal itu sebagai upaya memajukan daerah salah satunya melalui sektor pertanian.
Dimana kata orang nomor satu di Kuansing itu, daerah yang kini ia pimpin memiliki potensi keberhasilan cukup besar untuk sektor pertanian, namun hal itu tergantung komitmen para petani yang ada dilahan pertanian tersebut, salah satunya di Desa Pulau Aro Kecamatan Kuantan Tengah Kabupaten Kuansing, Riau.
Hal itu disampaikan Datuk Panglimo Dalam Suhardiman Amby ketika melaksanakan Panen Raya Padi di Lahan Persawahan Desa Pulau Aro, Jum’at (10/02/2023).
Komitmen Suhardiman Amby, tampak jelas dengan kekompakan para Forkopimda yang mensupport masyarakat petani padi. Dimana beliau tampak didampingi Kapolres Kuansing AKBP Rendra Oktha Dinata SIK MSi, Pabung TNI Kodim 0302 Inhu/Kuansing Lettu Arm Herdianto, Ketua PN Teluk Kuantan, Pimpinan DPRD Kuansing Zulhendri SPWK, Ketua Fraksi Gerindra DPRD Kuansing Gusmir Indra, Kadis Tanaman Pangan Holtikultura dan Ketahanan Pangan Ir Emmerson serta sejumlah Kepala OPD lainnya di Lingkungan Pemda Kuansing.
“Kita harap apa yang kita tanam saat ini bisa jadi bekal untuk kita, sehingga kita pun tidak kekurangan pangan dengan mengikuti program program yang sudah dibuat pemerintah, karena pemerintah sudah menyiapkan anggaran untuk pengelolaan lahan,” ucapnya.
Menurut mantan Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Riau itu, Suhardiman melihat Pulau Aro memiliki potensi pertanian yang cukup besar, dimana akan diterapkan pertanian sistem terpadu nantinya, ditunjukkan dengan pemanfaatan teknologi tepat guna, sehingga mampu menghasilkan produksi yang tinggi.
“Karena itu saya berharap dari seluruh masyarakat, potensi pertanian ini dapat terus kita kembangkan, dan seluruh petani yang tergabung dalam kelompok tani (Poktan .red) ini kita harapkan kedepannya bersama sama, bergotong royong, bergandengan tangan dalam mensukseskan program ketahanan pangan ini nantinya,” kata Suhardiman.
“Karena kita semua membutuhkan hasil dari pertanian ini, dan untuk semua pemangku kepentingan untuk menggiring masyarakat dalam mendukung program pemerintah guna menghindari terjadinya kelaparan dan kemiskinan secara nasional termasuk Kabupaten Kuansing,” ucap Suhardiman Amby.
Sementara itu, Kepala Dinas (Kadis) PUPR Kuansing Zulkarnain ST melalui Kepala Bidang (Kabid) Sumber Daya Air (SDA) Subit ST, menanggapi usulan dari Camat Kuantan Tengah tentang Pompanisasi penyuplai kebutuhan air di Lahan Pertanian Pulau Aro menyampaikan bahwa pihaknya telah melakukan Desain Engginering Detail (DED) tahun yang lalu dan akan diusulkan di 2024.
“Untuk itu mohon support Anggaran dari Pemerintah Daerah Kuantan Singingi. Hasil perhitungan biaya diperkirakan sebesar Rp 6,5 milyar. Bisa dilakukan dengan pembangunan Pompa terlebih dahulu secara bertahap, sehingga air bisa dimasukan ke embung, setelah itu baru dilanjutkan ke pembangunan jaringan irigasi dan prasarana lainnya secara bertahap,” ulas Subit ST yang akrab disapa Kang Su.*