Sejak Dilantik Bupati Suhardiman, Kadisdikpora Doni Aprialdi Terus Gencar Kunjungi Sekolah

31
×

Sejak Dilantik Bupati Suhardiman, Kadisdikpora Doni Aprialdi Terus Gencar Kunjungi Sekolah

Sebarkan artikel ini

TELUK KUANTAN — Sejak dilantik Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Kuantan Singingi Drs H Suhardiman Amby Ak MM, Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Kadisdikpora) H Doni Aprialdi MH terus gencar mengunjungi sekolah-sekolah yang berada dalam wilayah pendidikan Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau.

Kali ini, Kadisdikpora Kuansing H Doni Aprialdi bersilaturahmi dan memberikan support langsung ke tiga Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang berada di wilayah Kecamatan Kuantan Mudik, Selasa (31/01/2023).

Adapun ketiga sekolah tersebut, yakni SMP Negeri 1 Kuantan Mudik, SMP Negeri 2 Kuantan Mudik, serta SMP Negeri 6 Kuantan Mudik yang juga merupakan SMP Penggerak, ujar Doni Aprialdi.

“Alhamdulillah kita telah dapat melaksanakan silaturahim dan memberikan support kepada guru guru dan peserta didik di tiga SMP tersebut,” ucap Doni.

Mantan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Provinsi Riau, Doni Aprialdi itu tidak hanya sekedar bersilaturahmi, melainkan juga meninjau langsung kondisi bangunan sekolah dan keluh-kesah guru yang selama ini belum tersampaikan. Untuk itu, kedatangan Doni Aprialdi ini juga dimanfaatkan untuk menjaring aspirasi dunia pendidikan Kabupaten Kuansing.

“Ya, mudah mudahan dengan demikian menjadi sebagai suatu langkah maju di dunia pendidikan Kabupaten Kuantan Singingi hendaknya, sebagai mana instruksi yang diberikan Pak Bupati Suhardiman Amby Datuk Panglimo Dalam kepada saya selaku Kepala Dinas ketika dilantik,” ucap Doni Aprialdi yang juga merupakan Ketua Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Provinsi Riau itu.

Dimana kata Kadisdikpora Kuansing, ketika ia berkunjung ke setiap sekolah, mendapati majelis guru dan peserta didik tengah beraktifitas dengan penuh semangat. Hal ini tentunya, sambung Doni, perlu didukung dengan sarana dan prasarana pendukung sehingga dunia pendidikan kembali terangkat, baik itu di tingkat provinsi maupun nasional.

“Alhamdulillah, kita temui semua penuh semangat dan belajar terus dengan rajin. Untuk meraih masa depan itu, ayo dari dasar sampai tingkat SMP kita menuntut ilmu menuju tingkat SMA, apakah itu SMA, SMK maupun MAN dan atau sederajat,” ujar Doni.

“Untuk itu, kita juga berharap bisa nantinya dibantu dengan infrastruktur pendukung, baik berupa sarana dan prasarana maupun yang lainnya, sebagai support kita untuk dunia pendidikan yang lebih baik lagi nantinya, sehingga SDM yang dilahirkan dunia pendidikan nantinya bisa berdaya saing disemua tingkatan tentunya,” cetus Doni Aprialdi yang juga pernah menjabat sebagai Kepala Badan Penghubung Provinsi Riau di Jakarta itu mengakhiri.*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *